Kamis, 10 November 2011

Penduduk Masyarakat dan Kebudayaan



Penduduk, Masyarakat dan kebudayaan


Penduduk, Masyarakat dan kebudayaan

Penduduk masyarakat dan kebudayaan adalah konsep-konsep yang pertautannya satu sama lain sangat berdekatan. Bermukimnya penduduk dalam suatu wilayah tertentu dalam waktu yang tertentu pula, memungkinkan untuk terbentuknya masyarakat di wilayah tersebut. Ini berarti masyarakat akan terbentuk bila ada penduduknya sehinggat tidak mungkin akan ada masyarakat tanpa penduduk, masyarakat terbentuk karena penduduk. Sudah barang tentu penduduk disini yang dimaksud adalah kelompok manusia, bukan penduduk/populai dalam pengertian umum yang mengandung arti kelompok organisme yang sejenis yang hidup dan berkembang biak pada suatu daerah tertentu.
Penduduk, dalam pengertian luas diartikan sebagai kelompok organisme sejenis yang berkembang biak dalam suatu daerah tetentu. Dalam kesempatan ini penduduk digunakan dalam pengertian orang-orang yang mendiami wilayah tertentu, menetap dalam suatu wilayah, tumbuh dan berkembang dalam wilayah tertentu pula.
Adapun masyarakat adalah suatu kesatuan kehidupan sosial manusia yang menempati wilayah tertentu, yang keteraturannya dalam kehidupan sosialnya telah dimungkinkan karena memiliki pranata sosial yang telah menjadi tradisi dan mengatur kehidupannya.
Kebudayaan merupakan hasil budi daya manusia, ada yang mendefinisikan sebagai semua hasil karya, rasa dan cipta masyarakat. Karya manusia menghasilkan teknologi dan kebudayaan kebendaan, sedangkan rasa mewujudkan segala norma dan nilai untuk mengatur kehidupan dan selanjutnya cipta merupakan kemampuan berpikir kemampuan mental yang menghasilkan filsafat dan ilmu pengetahuan.

Kebudayaan
Kebudayaan Nasional Indonesia adalah hasil produk kebudayaan setelah adanya Sumpah Pemuda (1928) atau sesudah Indonesia Merdeka (1945). Yang termasuk kebudayaan Indonesia itu adalah seluruh kebudayaan lokal dari seluruh ragam suku-suku di Indonesia. Kebudayaan Indonesia walau beraneka ragam, namun pada dasarnya terbentuk dan dipengaruhi oleh kebudayaan besar lainnya seperti kebudayaan Tionghoa, kebudayaan India dan kebudayaan Arab. Pengertian kebudayaan nasional Indonesia dalam Undang-Undang Dasar Negara Indonesia yaitu kebudayaan bangsa. Kebudayaan bangsa adalah kebudayaan yang timbul sebagai buah usaha budi-daya rakyat Indonesia seluruhnya. Ada pandangan yang mengatakan Kebudayaan Nasional Indonesia belum ada atau sedang dalam proses mencari, boleh jadi akibat (1) tidak jelasnya konsep kebudayaan yang dianut dan pahami, (2) akibat pemahaman mereka tentang kebudayaan hanya misalnya sebatas seni, apakah itu seni sastra, tari, drama, musik, patung, lukis dan sebagainya. Mereka tidak memahami bahwa iptek, juga adalah produk manusia, dan ini termasuk ke dalam kebudayaan. Berikut adalah kebudayaan-kebudayaan yang ada di Indonesia: 1. Alat Musik Daerah º» Anak Becing dari Sulawesi Selatan º» Angklung dari Jawa Barat º» Aramba dari Pulau Nias º» Arumba dari Daerah Sunda º» Atowo dari Papua º» Babun dari Kalimanta Selatan º» Cungkling dari Pulau Lombok dan lain-lainnya. 2. Rumah Adat º» Provinsi DI Aceh --> Berandang º» Privinsi Riau --> Selaso Jatuh Kembar º» Provinsi Lampung --> Rumah Sesat º» Provinsi DKI Jakarta --> Rumah Kebaya º» Provinsi NTT --> Rumah Musalak º» Provinsi KalTeng --> Rumah Betang º» Provinsi KalSel --> Rumah Bubungan Tinggi º» Provinsi SulTeng --> Rumah Tambi º» Provinsi Selut --> Rumah Pewaris º» Provinsi Maluku --> Bailo º» Provinsi Papua, suku dani --> Honai dan lain-lainnya. 3. Senjata Tradisional º» Sumatra Utara --> Parang º» Sumatra Barat --> Badik º» Sumatra Selatan --> Keris º» Jambi --> Pasatimpo º» DKI Jakarta --> Mandau º» Bali --> celurit º» Kalimantan Barat--> Kujang º» Papua --> Rencong º» Maluku --> Piso Surit º» Sulawesi Selaran--> Karih º» Sulawesi Tenggara-> Pedang Janawi dan lain-lainnya. 4. Tarian Daerah 5. Lagu Daerah


Sumber :
1. http://id.wikipedia.org
2. http://www.anneahira.com/indonesia/budaya-indonesia.htm


Opini :
Menurut saya kebudayaan di Indonesia sangatlah banyak , dari sabang sampai merauke terdapat beberapa kebudayaan yang berbeda ini bukan hanya tugas besar bagi pemerintah tapi ini juga sebagai tugas kita sebagai penduduk indonesia yang baik dan benar adalah harus menjaga dan melestarikan kebudayaan yang kita punya agar bangsa lain tidak bisa mengcopas dan mengaku-ngaku bahwa kebudayaan kita adalah punya mereka . jadi kita harus menjaga dan melestarikannya .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar